Wednesday, April 7, 2010

SEKILAS KOTA TARAKAN

Tarakan adalah kota yang terletak di bagian utara Kalimantan.Penduduk asli Kota Tarakan adalah suku Tidung akan tetapi seiring dengan berjalannya waktu,penduduk kota tarakan sudah mulai beragam banyak suku-suku lain yang datang ke kota ini.sebagian alasan dari mereka yang datang ke Kota Tarakan adalah untuk mengadu nasib mereka di Kota ini.Mengapa mereka memilih kota Tarakan sebagai tempat mereka merantau atau mengaduh nasib mereka ?,beberapa dari mereka ada yang mengatakan bahwa di Kota Tarakan peluang untuk mencari pekerjaan itu masih sangat besar di bandingkan kota-kota lain yang ada di Indonesia,sebagian dari mereka khususnya mereka yang orang-oarang kalangan menengah ke atas mengatakan prospek membuka usaha di kota Tarakan cukup bagus atau cukup menjanjikan,itu dikarenakan sumber-sumber daya alam disini masih banyak yang bisa di kelolah dan peluang untuk berhasilnya cukup besar.Secara geologis kota Tarakan terletak ditengah laut atau sering dikatakan orang kota Tarakan adalah Pulau di tengah lautlah.Luas wilayah kota Tarakan ada 250.80 km² dan sesuai dengan data Badan Kependudukan Catatatan Sipil dan Keluarga Berencana Kota Tarakan pada bulan Maret 2006 berpenduduk sebanyak 169.951 jiwa.Dari semua pulau-pulau yang berada di bagian utara mungkin dapat dikatakan Tarakanlah yang perkembangannya paling cepat.
berikut ini adalah beberapa foto mengenai wilayah tarakan (klik disini )

0 comments:

Post a Comment